Berita

Surya Paloh soal Tudingan Politik Identitas: Bung Anies Is The Best

Ketua Umum NasDem Surya Paloh menanggapi tudingan yang sering dilontarkan kepada Anies Baswedan. Anies disebut menggunakan politik identitas untuk mendongkrak suara di Pilpres 2024.
Menyikapi tudingan itu, Surya Paloh mengatakan dirinya sudah mempertimbangkan dua aspek krusial sebelum memutuskan mengusung Anies.
“Apa yang disebut politik identitas, diharapkan pencalonan Bung Anies Baswedan, saya nyatakan sejujurnya kalau kita mau jujur, Bung Anies dalam apa yang saya pahami dalam dua aspek pertama perpaduan akal sehat rasionalitas dan kedua emosi diri subjektivitas yang ada pada diri saya, saya sepakat menyatakan Anies memang yang terbaik, is the best,” kata Surya Paloh usai meresmikan DPW NasDem Babel pada Senin (22/5).
Anies turut hadir dalam kegiatan itu. “Ini jawaban yang terbaik kita dukung secara totalitas,” tegas Paloh.
Paloh menjelaskan, dalam mengusung yang terbaik, memang selalu ada tantangan yang berat. Oleh sebab itu, NasDem berupaya agar Anies terpilih menjadi presiden di 2024.
“Yang terbaik mendapat banyak rintangan dan tantangan, ketika dia bukan hanya diniatkan pemahaman dia orang baik, bagaiman kita mendorong dia agar mampu capai 2024 posisinya bukan lagi sebagai capres tapi menjadi presiden,” kata Paloh.
“Nah ini diperlukan perjuangan, banyak rintangan, cobaan yang harus kita hadapi, saya katakan untuk seorang anak bangsa seperti saya,” tutur Paloh.
Sumber : kumparan.com

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Surya Paloh: Anies Baswedan adalah yang Terbaik Sebagai Calon Pemimpin Negeri

Ketum Partai NasDem Surya Paloh memberikan sambutan menjelang pendaftaran Anies Baswedan dan...

Doa Ibunda Anies Baswedan untuk Pasangan AMIN

Bacapres dan bacawapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengawali kegiatan...

Anies Baswedan Awali Pendaftaran Capres dengan Shalat Subuh Berjemaah Bersama Keluarga

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengawali hari pendaftaran calon presiden...

Anies Baswedan Dinilai Memiliki Keunggulan Diplomasi Luar Negeri Dibanding Bakal Capres Lainnya

Di tengah kondisi global yang sangat dinamis mulai dari eskalasi konflik beberapa...