Berita

Singgah Makan Pempek, Anies: Potensial untuk Diplomasi Kuliner

Palembang: Bakal calon presiden (bacapres) Partai NasDem, Anies Rasyid Baswedan, akan mendorong kuliner Pempek Palembang bersaing di kancah global.

“Saya sampaikan bahwa makanan-makanan di Indonesia ini memiliki daya tarik yang mendunia. Salah satunya adalah Pempek,” kata Anies, kala santap pempek bersama influencer di Pempek Cek Lala 26 Ilir Palembang, Minggu, 10 September 2023.

Anies menilai pempek bisa jadi Brand of Indonesia yang bisa dibawa ke dunia internasional.

Sementara itu, Kepala Toko Pempek Cek Lala, Firman, mengaku senang dan bersyukur bahwa Anies Baswedan yang merupakan figur terkenal dan ternama serta bakal calon presiden datang dan makan pempek di tempatnya.

Menurutnya, menu yang dimakan oleh Anies Baswedan ada pempek kecil, pempek kapal selam, dan otak-otak.

“Alhamdulilah sekali kami senang dan bangga Pak Anies Baswedan makan di tempat kami. Tadi beliau juga banyak makannya,” ucap Firman.

Usai makan pempek, Anies Baswedan pun diserbu oleh pengunjung yang ada di sekitar lokasi untuk berswafoto dan meneriakan Anies Baswedan Presiden.

 

Sumber : medcom.com

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Surya Paloh: Anies Baswedan adalah yang Terbaik Sebagai Calon Pemimpin Negeri

Ketum Partai NasDem Surya Paloh memberikan sambutan menjelang pendaftaran Anies Baswedan dan...

Doa Ibunda Anies Baswedan untuk Pasangan AMIN

Bacapres dan bacawapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengawali kegiatan...

Anies Baswedan Awali Pendaftaran Capres dengan Shalat Subuh Berjemaah Bersama Keluarga

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengawali hari pendaftaran calon presiden...

Anies Baswedan Dinilai Memiliki Keunggulan Diplomasi Luar Negeri Dibanding Bakal Capres Lainnya

Di tengah kondisi global yang sangat dinamis mulai dari eskalasi konflik beberapa...