BeritaBerita Video

Anies Baswedan Sowan ke Ponpes Nurul Wafa Situbondo

Anies Baswedan berkunjung ke Pondok Pesantren Nurul Wafa, Situbondo, Jawa Timur. Dihadapan para santri, Anies mengingatkan santri untuk tidak mudah menyerah dengan setiap tantangan yang ada, termasuk dapat mengalahkan rasa kantuk agar bisa meraih cita-cita tinggi.

“Kita bicara ‘saya punya cita-cita tinggi’, ‘saya punya kepengenan besar nomor satu’. Kalau belum bisa mengalahkan ngantuk jangan bicara cita-cita tinggi, oke, nomor satu,” kata Anies di hadapan santri Ponpes Nurul Wafa.

Sementara itu, pengasuh Ponpes Nurul Wafa KH Mahfud Sibawayhie berharap kehadiran Anies dapat memotivasi para santri untuk bisa menjadi pemimpin berakhlak baik. “Kami sangat bangga sekali karena ada seorang figur yang bisa dicontoh,” ujar KH Mahfud Sibawayhie.

“Mudah-mudahan dengan kehadiran beliau di pondok pesantren ini bisa memotivasi santriwan-santriwati kami semuanya untuk lebih giat belajar,” lanjutnya.

Silaturahmi dilanjutkan ke Pondok Pesantren Nurul Qadim, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, kedatangan Anies Baswedan disambut pengasuh Pondok Pesantren Nurul Qadim Kyai hafidzul Hakim Nur

Anies mengaku sangat senang ketika mendapat kesempatan menyampaikan pentingnya belajar di hadapan para santri.

Sebelumnya, Anies Baswedan juga berkunjung ke pasar tradisional Situbondo bersama sang istri. Anies tampak mengenakan kaus santai bertuliskan ‘suami keren’.

Kehadiran Anies Baswedan disambut antusias warga. Selain berbelanja, Anies juga berdialog secara langsung dengan para pedagang maupun pembeli.

Menurut Anies, pasar tradisional merupakan urat nadi kehidupan masyarakat. Karena itu, kualitas pasar tradisional harus dijaga dan ditingkatkan.

 

Sumber : metrotvnews.com

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Surya Paloh: Anies Baswedan adalah yang Terbaik Sebagai Calon Pemimpin Negeri

Ketum Partai NasDem Surya Paloh memberikan sambutan menjelang pendaftaran Anies Baswedan dan...

Doa Ibunda Anies Baswedan untuk Pasangan AMIN

Bacapres dan bacawapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengawali kegiatan...

Anies Baswedan Awali Pendaftaran Capres dengan Shalat Subuh Berjemaah Bersama Keluarga

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengawali hari pendaftaran calon presiden...

Anies Baswedan Dinilai Memiliki Keunggulan Diplomasi Luar Negeri Dibanding Bakal Capres Lainnya

Di tengah kondisi global yang sangat dinamis mulai dari eskalasi konflik beberapa...