Berita

Anies Menghadiri Pagelaran Wayang Kulit saat Silaturahmi Kebangsaan di Ponorogo

Anies Baswedan menyaksikan pagelaran wayang kulit yang digelar oleh Komunitas Pelestari Seni Budaya Nusantara (KPSBN) saat bersilaturahmi ke Ponorogo, Jawa Timur, Selasa (23/5/2023).

Anies yang merupakan pembina KPSBN juga menyapa ribuan warga yang begitu antusias menyaksikan pagelaran ini. Komunitas Pelestari Seni Budaya Nusantara (KPSBN) rutin menyelenggarakan pagelaran wayang sebagai bentuk kepedulian serta upaya untuk memajukan dan melestarikan kekayaan budaya bangsa.

Pagelaran wayang kulit digelar di Lapangan Desa Bancar, Kecamatan Bungkal, Ponorogo. Ribuan orang antusias menyaksikan pertunjukkan wayang yang mengangkat lakon Dewa Ruci yang menceritakan tentang perjalanan Bratasena mencari jati dirinya.

Anies menyebut pagelaran wayang bukan hanya sekedar tontonan, melainkan tuntunan lewat nilai-nilai yang terkandung dalam cerita pewayangan tersebut.

Anies juga menyingung soal kesejahteraan para pelaku seni khususnya wayang kulit dan menurut Anies pemerintah harus bisa memberi wadah bagi pelaku seni wayang kulit untuk mengembangkan kesenian.

 

Sumber : metrotvnews.com

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Surya Paloh: Anies Baswedan adalah yang Terbaik Sebagai Calon Pemimpin Negeri

Ketum Partai NasDem Surya Paloh memberikan sambutan menjelang pendaftaran Anies Baswedan dan...

Doa Ibunda Anies Baswedan untuk Pasangan AMIN

Bacapres dan bacawapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) mengawali kegiatan...

Anies Baswedan Awali Pendaftaran Capres dengan Shalat Subuh Berjemaah Bersama Keluarga

Bakal calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengawali hari pendaftaran calon presiden...

Anies Baswedan Dinilai Memiliki Keunggulan Diplomasi Luar Negeri Dibanding Bakal Capres Lainnya

Di tengah kondisi global yang sangat dinamis mulai dari eskalasi konflik beberapa...